Uji Daya Hambat Air Rebusan Daun Sirih Hijau (Piper Betle L.) Terhadap Bakteri Staphylococcus Aureus

Eka Nurdianty Anwar, Wenda Permita Sari, Parwito Parwito, Ismail Arifin

Sari


Telah dilakukan penelitian tentang Uji Daya Hambat Air Rebusan Daun Sirih Hijau (Piper betle L) terhadap bakteri Staphylococcus aureus pada tanggal 20-24 Februari 2023 di Laboratorium Bakteri Kampus Akademi Analis Kesehatan Harapan Bangsa, Bengkulu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Air Rebusan Daun Sirih Hijau (Piper betle L) dapat menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus. Penelitian ini menggunakan metode Difusi dan Dilusi. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Air Rebusan Daun Sirih Hijau (Piper betle L). Penelitian dilakukan secara langsung dengan cakram cakram yang telah diisi air rebusan daun sirih hijau dengan beberapa konsentrasi yaitu 25%, 50%, 75% 100% dan kontrol positif (Kloramfenikol), kontrol negatif (Aquadest) pada media Mueller Hinton Agar (MHA) yang telah diinokulasikan bakteri Staphylococcus aureus. Hasil Uji Daya Hambat Air Rebusan Daun Sirih Hijau (Piper betle L) Terhadap Pertumbuhan Bakteri Staphylococcus aureus diperoleh hasil pada konsentrasi 25%, 75% bersifat Resisten dan pada konsentrasi 75%, 100% bersifat Intermediet.

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Afifurrahman & Aziz. 2014. „Pola Kepekaan Bakteri Staphylococcus aureus terhadap Antibiotik Vancomycin di RSUP Dr . Mohammad Hoesin . Universitas Sriwijaya.Palembang

Agarwal T, Singh R. 2012. Evaluation of Antimicrobial Activity of Piper betle cultivars. 1(1):50-58. Novus International Journal of Pharmaceutical Tecnology. India.

Amanda, S., Mastra, N., & Sudarmanto, I. G. 2019. Uji Aktivitas Antibakteri Rebusan Daun Sirih (Piper betle Linn) Terhadap Bakteri Streptococcus pygones. Meditory : The Journal of Medical Laboratory

Anshar. 2017. Daya Hambat Ekstrak Etanol Daun Bayam Duri (Amaranthus spionosus terhadap Pertumbuhan Staphylococcus aureus dan Staphylococcus epidermidis. Repository Universitas Muhammadiyah Semarang.

Alfares, I.F., 2013, Aktivitas Ekstrak Etanol Daun Sirih Hijau (Piper betle Linn.) dalam Proses Persembuhan Luka Infeksi Staphylococcus aureus pada Tikus, Skripsi, Institut Pertanian Bogor, Bogor

Anggorowati, Dwi A; Gita, Priandini; Thufail. 2016. “ Potensi Daun Alpukat(Persea americana, Mill.) Sebagai Minuman Teh Herbal Yang Kaya Antioksidan”. Jurnal Industri Inovatif. Vol (6), No (1). Hal: 1-7.

Barakbah. 2018 Barakbah J, Pohan SS, Sukanto H, Martodihardjo S, Agusni I, Lumintang H, et al. Atlas: penyakit kulit dan kelamin. Airlangga University Press ; 2018. p. 27-28, Surabaya

Carolia, & Noventi,. (2016). Potensi ekstrak daun sirih hijau (Piper betle L.) sebagai alternatif terapi Acne vulgaris. Jurnal Majority, 5(1), 140-145.

Deshpande, S. N. & Kadam, D. G. (2013) „GCMS Analysis And AntibacterialActivity Of Piper Betle ( Linn ) Leaves Against Streptococcus Mutans?,Asian Journal of Pharmaceutical and Clinical Research, 6, pp. 5–7.54

Elshabarina., 2018. 33 Daun Dahsyat Tumpas Berbagai Macam Penyakit. 2nd Ed, 65-70, C-Klik Media. Yogyakarta.

Elvina., 2015, Pembuatan Simplisia Daun Sirih, http://id.scribd.com/simplisiadaun-sirih/-syc-203451, (17 Januari 2018).

Fuadi, S. 2014. Efektivitas Ekstrak Daun Sirih Hijau (Piper betle L.) terhadap Pertumbuhan Bakteri Streptococcus pyogenes In Vitro. Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah.

Herlina , Aditia DC, Poppy DH, Qurotunnada dan Baharuddin T. 2015. Isolasi & identifikasi Staphylococcus aureus dari susu mastitis subklinis di Tasikmalaya

Husna, C. (2018) „Peran protein adhesi ekstraselular dalam patogenitas bakteri Staphylococcus aureus’, Jurnal Averrous, 4(2), pp. 1-12

Hardjono, S., 2004, Kimia Minyak atsiri, Gadjah Mada University Press, Yogyakarta, hal 2, 9-15.

Harborne, J.B. 2004. Metode Fitokimia: Penuntun Cara Modern Menganalisis Tumbuhan (alih bahasa: Kosasih Padmawinata & Iwang Soediro). Bandung : Penerbit ITB

Iswa Adelberg. 2013. Mikrobiologi Kedokteran. Edisi 25. Jakarta: Salemba Adelberg. (2013). Mikrobiologi Kedokteran. Edisi 25. Jakarta: Salemba Mediketrodinasol, 273-277

Inayatullah, S. 2012 Efek Ekstrak Daun Sirih Hijau (Piper betle L.) Terhadap Pertumbuhan Bakteri Staphylococcus aureus. Universitas Islam Negeri Jakarta




DOI: https://doi.org/10.52161/jiphar.v10i2.617

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


View My Stats


Kantor Sekretariat:
SEKOLAH TINGGI KESEHATAN AL-FATAH BENGKULU
Mail  : Jln. Indragiri Gang 3 Serangkai,Padang Harapan, Kota Bengkulu, Kode Pos : 38224, Indonesia
Telepon : (0736)27508
Fax : (0736)27508
E-mail : jurnalilmiahpharmacy@gmail.com

 
Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License
 
2019 STIKES Al Fatah